10 Tempat Nongkrong di Padang, Sumatra Barat yang Murah dan Instagramable

Rekomendasi tempat nongkrong di Padang, Sumatra Barat, foto:

PARBOABOA - Selain menawarkan tempat wisata dan kuliner khas, Padang juga populer akan tempat nongkrong yang murah dan unik.

Tidak sedikit tempat nongkrong di Padang yang terkenal murah dan unik yang bisa disambangi saat berkunjung ke kota tersebut.

Di tempat ini, Kamu tidak hanya bakal menikmati sajian yang di tawarkan, tapi berada di tempat nongkrong murah dan unik tersebut bisa dijadikan pengalaman tak terlupakan saat berkunjung ke Padang.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut Parboaboa.com sajikan 10 tempat nongkrong di Padang yang murah dan instagramable. Check it out!

1. Rimbun Espresso & Brew Bar

(Foto: keluyuran.com)

Tempat nongkrong di Padang bernuansa kayu ini bernama Rimbun Espresso & Brew Bar. Masuk ke area café, suasananya terasa hangat dengan lampu yang tidak terlalu terang.

Café yang sudah memiliki cabang di kota lain seperti Bukittinggi ini menjadi salah satu tempat nongkrong favorit bagi anak-anak muda di Padang.

Jika kamu pecinta kopi, dan senang mencoba beragam jenis kopi dengan eksperimen yang menarik, cocok banget datang ke Rimbun Espresso & Brew Bar.

Dilengkapi dengan mural tentang perjalanan pembuatan kopi, kamu bisa mendapatkan wawasan baru mengenai dunia kopi.

2. Kubik Koffie

(Foto: arifsetiawan.com)

Butuh tempat nongkrong yang bisa dijadikan sebagai tempat kerja? Ada Kubik Koffie yang terdiri atas kedai kopi, dan co-working space.

Cocok banget buat anak-anak muda kreatif yang membutuhkan tempat yang tak hanya sekadar nongkrong, tetapi juga bisa melakukan hal bermanfaat lainnya.

Jika bosan meeting di kantor, bisa juga jadikan Kubik Co-Working Space sebagai pilihan. Tak hanya itu saja, Kubik Koffie juga memiliki galeri seni rupa dan perpustakaan yang dilengkapi dengan  Lengkap sekali bukan?

3. Alter Café & Studio

(Foto: Instagram.com/alter.cafe)

Alter Café & Studio adalah tempat nongkrong di Padang yang buka pada awal tahun 2021 lalu.

Walaupun berada di ruko, tetapi desain kafe ini sangat instagramable. Tempat nongkrong di Padang ini mengusung konsep minimalis dengan kaca besar di bagian depannya.

Tak hanya soal suasana, kafe ini menyajikan berbagai menu yang pastinya enak untuk dinikmati bersama teman atau keluarga.

Untuk harganya, pasti sangat terjangkau dan ramah di kantong. Harga minuman dibanderol, mulai dari Rp20 ribuan dan Rp16 ribuan untuk makanan. Jam buka Alter Café & Studio, yaitu pukul 16.00 sampai pukul 23.00 WIB.

4. Cafe Merjer

(Foto: instagram.com/cafemerjer)

Tempat nongkrong di Padang yang juga wajib dikunjungi adalah Café Merjer.

Masih mengusung konsep minimalis ini, ini menjadi salah satu lokasi favorit anak muda di kota Padang, lho!

Selain karena suasana dan areanya yang luas, sajian kopi di tempat ini juga sangat lengkap.

Tak hanya itu, semua kopi di tempat nongkrong di Padang ini juga diolah secara manual, sehingga rasanya sesuai dengan lidah pengunjung.

Untuk harga minuman di tempat ini, juga cukup terjangkau, yaitu mulai dari Rp20 ribuan saja.

Kamu yang ingin berkunjung, pastikan datang sesuai dengan jam bukanya. Café Merjer buka mulai pukul 09.00 sampai 22.00 WIB, kecuali di hari jumat dan minggu, tutup pukul 23.00 WIB.

5. Marawa Beach Club

(Foto: instagram.com/marawabeachclub)

Bagi yang suka banget dengan pantai, wajib banget berkunjung ke tempat nongkrong di Padang satu ini, Marawa Beach Club.

Tempat yang baru saja diresmikan ini, cukup memberikan suasana baru untuk yang ingin healing sejenak di pinggir pantai. Apalagi, suasana dari beach club ini, tidak kalah dengan yang ada di Bali, lho!

Hanya saja, untuk menikmati makanan di Moms harus merogoh kocek yang cukup dalam. Karena harga makanan di sini dibanderol mulai dari Rp50 ribuan.

6. Karambia Cafe

(Foto: amizumizu.com)

Tempat nongkrong di Padang Barat ini sangat cocok untuk bersantai dengan sahabat ataupun keluarga.

Desain interior cafe ini menarik dan cozy. Pada malam harinya Kamu akan disuguhkan live music yang tentunya akan membuat betah berada disana.

7. Gubuk Coffee Batang Kuranji

(Foto: my business)

Sesuai dengan namanya, tempat nongkrong di Padang ini bentuk bangunannya menyerupai gubuk pada umumnya.

Lokasinya cukup strategis dan sangat dekat dengan salah satu sungai di Padang, juga jembatan penghubung. Harga menu yang ditawarkan juga relatif murah, sehingga cocok untuk kantong pelajar.

8. Safari Garden

(Foto: onelittlebittes.blogspot.com)

Terletak di Jalan Nipah, Safari Garden menjadi salah satu cafe enak di Padang yang menawarkan menu lokal maupun Western dengan harga yang cukup tinggi.

Akan tetapi, harga tersebut terbayarkan dengan kualitas makanan ataupun minuman yang disajikan disini.

9. Weekend Cafe

(Foto: vivaciliving.com)

Bangunan cafe ini dahulunya adalah bangunan zaman Belkamu yang kemudian disulap sedemikian rupa sehingga menjadi cafe yang instagramable dan cukup aesthetic.

Berbagai macam variasi menu disajikan disini, mulai dari makanan berat hingga desert.

10. HOKKY Cafe & Resto

(Foto: Facebook)

Ingin menyantap makanan di tempat nongkrong di Padang yang menyediakan harga terjangkau? Ada HOKKY Cafe & Resto yang patut dimasukkan ke dalam tempat makan siangmu.

Menunya beragam dan mematok harga murah, tak jarang ada banyak orang dari berbagai kalangan yang mampir ke sini.

Nah, itulah tadi beberapa rekomendasi tempat nongkrong di Padang, Sumatra Barat yang murah dan instagramable. Semoga bermanfaat!

Editor: Juni Sinaga
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS