PARBOABOA, Pematang Siantar – Surya Insomnia pertama kali terjun ke panggung hiburan tanah air ketika membintangi acara TV bertajuk “MTV Insomnia”. Namun, sebelum terkenal sebagai presenter acara TV, dirinya sudah lebih dulu menjadi penyiar radio.
Berbagai program radio sukses ia bawakan. Keahliannya dalam membawakan acara membuatnya mendapat tawaran bermain film. Artis yang dijuluki serba telah membintangi beberapa judul film terkenal.
Spesial di momen bulan kelahirannya, Parboaboa sudah merangkum dari berbagai sumber tentang deretan film Surya Insomnia dari berbagai genre. Kesehariannya yang jenaka tentu membuat Anda penasaran bagaimana aktingnya dalam sebuah film, untuk itu langsung simak ulasan di bawah ini ya.
1. Selendang Rocker
Film Surya Insomnia pertama bertajuk Selendang Rocker. Film yang dirilis pada 22 Oktober 2009 ini dibintangi beberapa komedian top papan atas, seperti Candil, Saykoi, Ramzi, Edric Tjandra, Joe P-Project, dan Sarah Jane.
Selendang Rocker berkisah tentang grup musik rock yang anti sekali dengan alunan musik Melayu. Namun, suatu ketika karier mereka turun dan mengharuskan untuk berkolaborasi dengan salah satu penyanyi Melayu. Namun, proyek itu tidak berjalan dengan baik. Hingga suatu hari, Ipank berkenalan dan jatuh cinta dengan seorang wanita cantik bernama Gabby.
Gabby yang anak Si Raja Melayu menantangnya untuk membuktikan musik rock bisa berkolaborasi dengan lagu Melayu. Apakah mereka akan berhasil?
Tahun Rilis: 2009
Genre: Komedi Romantis
Pemeran: Candil, Saykoji, Ramzi, Edric Tjandra, Joe P-Project, Sarah Jane
Sutradara: Awi Suryadi
Perusahaan Produksi: Putra Pictures
2. Bajaj Bajuri the Movie
Bajaj Bajuri the Movie menjadi film yang diperankan Surya Insomnia berikutnya. Film bergenre drama komedi Indonesia ini dirilis pada 2014. Walau hanya sebagai figuran, lewat film ini jugalah nama Surya mulai diperitungkan di panggung hiburan tanah air.
Sinopsis singkat film Bajaj Bajuri the Movie adalah Bajuri (Ricky Harun) mendapat tanah warisan. Namun, penjualan tanah warisan itu mendapat masalah besar. Klimaks dari cerita ini di aman Emak Bajuri yang diperankan Meriam Bellina menuduh Bajuri kawin lagi. Kelanjutannya gimana? tonton langsung saja ya.
Tahun Rilis: 2014
Genre: Komedi
Pemeran: Ricky Harun, Eriska Rein, Meriam Bellina, Muhadkly Acho, Dimas Gabra, Mcdanny, Nova Eliza, Rebecca Soejati Reijman, Surya Insomnia
Sutradara: Fajar Nugros
Perusahaan Produksi: Kharisma Starvision Plus
3. Hijrah Cinta
Film yang diperankan Surya Insomnia berikutnya adalah Hijrah Cinta. Bergenre drama romantis religi, film ini dirilis pada 2014 dan dirilis ulang pada 24 Juli 2021. Film yang diangkat dari kisah nyata Almarhum Ustadz Jefri Al Buchori ini begitu meledak di pasaran.
Ceritanya tentang almarhum Uje yang dikenal sebagai ustad gaul itu hanyut dalam kehidupan gelapnya dunia. Bahkan karena ulahnya tersebut, ia sampai dijauhi oleh keluarga, dan bahkan sahabatnya. Sampai akhirnya Uje bertemu dengan gadis bernama Pipik yang diperankan Revalina S. Temat. Bagaimana kisah selanjutnya?
Tahun Rilis: 2014
Genre: Romantis Religi
Pemeran: Alfie Alfandy, Revalina S. Temat, Surya Insomnia
Sutradara: Indra Gunawan
Perusahaan Produksi: MVP Pictures
4. Cinta Selamanya
Cinta Selamanya merupakan sebuah film drama Indonesia yang dirilis pada 30 April 2015. Film ini diangkat dari buku yang ditulis dari kisah nyata Fira Basuki bertajuk Fira & Hafez. Film ini menyatukan Atiqah Hasiholan dan Rio Dewanto.
Sinopsis singkat tentang Cinta Selamanya adalah, di mana Fira Basuki (Atiqah Hasiholan) merupakan seorang penulis novel yang cukup populer dan menjadi pemimpin redaksi majalah ternama. Namun, di tengah kesuksesannya ia harus dihadapkan akan kenyataan tentang pendamping hidup.
Tahun Rilis: 2015
Pemeran: Atiqah Hasiholan, Rio Dewanto, Shalom Razade, Widi Mulia, Agus Kuncoro, Dwi Sasono, Lukman Sardi, Nungki Kusumastuti, Tio Pakusadewo, Dewi Irawan, Amanda Soekasah, Janna Joesoef, Wulan Guritno, Surya Insomnia
Sutradara: Fajar Nugros
Perusahaan produksi: Kaniaga Picrures
5. Pariban, Idola dari Tanah Jawa
Film Surya Insomnia terakhir bertajuk Pariban, Idola dari Tanah Jawa. Dalam film ini Surya berperan sebagai Adam. Film besutan sutradara Andibachtiar Yusuf ini dibintangi oleh Atiqah Hasiholan dan Ganindra Bimo.
Sinopsis singkat dari film Pariban, Idola Tanah Jawa adalah sosok pemuda Batak yang telah lama tinggal di Jakarta. Meski usianya sudah menginjak 35 tahu, tetapi ia belum memiliki pacar, melihat situasi itu, akhirnya sang ibunda berniat menjodohkannya dengan Uli (Atiqah Hasiholan). Apakah mereka bisa bersatu?
Tahun rilis: 2019
Pemeran: Atiqah Hasiholan, Ganindra Bimo, Dayu Wijanto, Imelda Budiman Surya Insomnia
Sutradara: Anibachtiar Yusuf
Perusahaan Produksi: Stay Connected Media
Demikianlah ulasan tentang film yang pernah diperankan Surya Insomnia dari tahun ke tahun. Kamu sudah nonton yang mana saja?
Editor: -