parboaboa

Rekap Hasil Semifinal Malaysia Masters 2022, Fajar/Rian Melaju ke Final

Dimas | Olahraga | 09-07-2022

Fajri berhasil melaju ke babak final Malaysia Masters 2022 (dok: indosport.com)

PARBOABOA, Jakarta - Ganda putra kebanggaan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto sukses melaju kebabak Final Malaysia Masters 2022.

Berlaga di Court 1 Axiata Arena, Kuala Lumpur, Fajar/Rian dihadapkan dengan wakil tuan rumah Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik. Fajar/Rian harus berjuang melawan wakil Malaysia tersebut dengan bermain rubber game.

Pada set pertama, Fajar/Rian tercatat tidak pernah lagi tertinggal setelah skor 5-4 hingga akhirnya menutup set pertama dengan skor 21-14.

Namun di gim kedua, Fajar/Rian tidak mampu mengimbangi permainan agresif dari wakil Malaysia tersebut dan akhirnya harus bermain di rubber game setelah tunduk pada skor 19-21.

Di gim ketiga alias penentu, Fajar/Rian bangkit dan mampu mendominasi jalannya pertandingan hingga sukses menumbangkan Chia/Soh dengan skor meyakinkan 21-10

Dengan kemenangan ini, Fajar/Rian nantinya akan menghadapi senior mereka Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada final Malaysia Masters 2022, yang sebelumnya berhasil mengalahkan pasangan asal China Liang Wei Keng/Wang Chang dengan dua set langsung 21-19, 21-14.

Hasil positif juga diraih oleh wakil Indonesia lainnya, yakni Rinov Rivaldy/Phyta Haningtyas Mentari (ganda campuran) dan Chico Aura Dwi Wardoyo (tunggal putra).

Rinov Phyta berhasil menumbangkan wakil dari Thailand Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran dengan skor 18-21, 21-10, 21-15. Sementara Chico menang melawan tunggal putra china dalam rubber game dengan skor 20-22, 23-21, 21-19.

Akan tetapi, jejak mereka gagal diikuti oleh tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung. Ia harus merelakan niatnya untuk mendapatkan tiket ke babak final Malaysia Masters 2022 usai kalah dari wakil Korea Selatan An Se Young dengan Skor 18-21, 21-13, 8-21.

Rekap Hasil Wakil Indonesia di Semifinal Malaysia Masters 2022

  • Gregoria Mariska Tunjung vs An Se Young [3] (Korea Selatan) 18-21, 21-13, 8-21
  • Chico Aura Dwi Wardoyo vs Lu Guang Zu (China) 20-22, 23-21, 21-19
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan [3] vs Liang Wei Keng/Wang Cheng 21-19, 21-14
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [6] vs Aaron Chia/Soh Wooi Yik [5] (Malaysia) 21-14, xxxx
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) 18-21, 21-10, 21-15

Editor : -

Tag : #malaysia masters 2022    #bulu tangkis    #olahraga    #semifinal    #rekap lengkap   

BACA JUGA

BERITA TERBARU