Komedian Mongol Stress Mengaku Pernah Jadi Penyembah Setan

Komedian Mongol Stres bersam youtuber Deddy Corbuzier dalam sebuah tayangan podcast.

Parboaboa – Komedian Mongol Stres secara blak-blakan mengaku pernah masuk dalam organisasi penyembah setan selama tujuh tahun. Komika ternama itu mengungkapkan hal itu dalam video dalam kanal YouTube, baru-baru ini.

Mongol Stres mengaku pernah menjadi bagian dalam organisasi bernama Children of God (COG) di kampung halamanya dulu, Manado, Sulawesi Utara. Hal itu terjadi karena sang ibunda sudah lebih dulu menjadi anggota.

"Mama saya dulu salah satu elders dari COG. Pimpinannya di Indonesia kemudian dideportasi," kata Mongol.

Dia sendiri bergabung karena saat itu jiwanya masih labil dan merasa dirinya belum memiliki jati diri .

Menurut Standup Komedian itu, penyebaran ajaran satanis itu sudah ada sejak abad pertengahan dan merambah ke banyak bidang mainstrim, seperti film, musik dan lain-lain.

Bahkan menurut Mongol aktifitas dari sekte-sekte satanis itu masih berlangsung sampai sekarang dan memiliki situs web yang bisa diakses secara bebas.

Dalam video podcastnya bersama Yutuber ternama Indonesia Deddy Corbuzier yang diunggah pada tanggal 1 juli lalu, Mongol mengaku dirinya bahkan sudah sempat diangkat menjadi salah satu dari tiga orang pangeran tertinggi Se-Asia sekte satanis itu.

Namun, Mongol kemudian menyadari bahwa pilihan hidupnya waktu itu adalah salah dan akhirnya di Tahun 1997 dia keluar.

Mongol mengaku terselamatkan oleh internet. Dia mendapat banyak informasi  mengenai sekte satanis yang membuatnya berani keluar dari organisasi COG itu.

Saat membuka internet, Mongol mengaku terketuk hatinya tatkala menemukan dokumen yang bertuliskan If you die you not go to heaven.

“Karena satanis engak akan bisa masuk surga melainkan tempatnya adalah neraka, nah gue kan gak mau masuk neraka” kata Mongol dalam video podcast itu.

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS