PARBOABOA, Jakarta - Demam berdarah merupakan salah satu jenis penyakit yang harus diwaspadai. Pasalnya, di Indonesia sendiri jumlah kasus demam berdarah diketahui terus meningkat setiap tahunnya.
Demam berdarah adalah penyakit yang muncul akibat gigitan nyamuk Aedes Aegypti yang membawa virus Dengue. Penyakit yang satu ini biasanya akan muncul mulai 4 hingga 10 hari setelah seseorang tergigit oleh nyamuk Aedes Aegypti. Salah satu gejala yang ditimbulkan adalah hilangnya nafsu makan.
Hilangnya nafsu makan tidak hanya membuat tubuh lemas, tetapi gejala ini juga dapat memperburuk penyakit demam berdarah yang dialami. Oleh karena itu, pengidap demam berdarah disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat agar kondisi tidak semakin parah. Makanan untuk membantu proses penyembuhan demam berdarah pun harus memiliki kandungan gizi yang baik.
Makanan dan Minuman yang Dapat Membantu Penyembuhan DBD
Berikut ini Parboaboa telah merangkum beberapa jenis makanan dan minuman yang dapat membantu penyembuhan DBD, di antaranya:
1. Air Kelapa
Air kepala baik dikonsumsi guna mencegah dehidrasi. Hal tersebut dikarenakan, pengidap demam berdarah sangat berisiko mengidap dehidrasi berat akibat kebocoran plasma.
Air kelapa sendiri mudah diserap, dan mirip dengan cairan tubuh. Selain itu, air kelapa juga memiliki kandungan elektrolit yang tinggi, dan mampu mempercepat proses penggantian cairan tubuh karena kandungan gula di dalamnya.
2. Jambu Biji
Jambu biji sudah sangat dikenal mampu mempercepat proses penyembuhan pengidap demam berdarah. Buah ini mengandung vitamin C, tanin, dan flavonoid yang mampu meningkatkan kekebalan tubuh, menghambat replikasi dari virus dengue, dan meningkatkan kadar trombosit.
Seperti yang sudah diketahui bersama, trombosit pengidap demam berdarah berpotensi turun hingga di bawah normal.
3. Kurma
Kurma dipercaya mengandung zat-zat pembentuk sel darah, seperti vitamin B12, zat besi, magnesium, zinc , asam amino, vitamin C, dan B kompleks. Selain itu, buah ini juga memiliki kandungan gula alami, seperti glukosa, fruktosa, dan sukrosa, yang terbukti ampuh untuk mengembalikan energi selama proses pemulihan demam berdarah.
4. Pepaya
Pepaya menjadi salah satu makanan yang direkomendasikan untuk mempercepat proses pemulihan demam berdarah karena kandungan asam folat di dalamnya. Asam folat, berfungsinya untuk memproduksi trombosit.
Tak hanya itu, pepaya juga mengandung vitamin A, vitamin C, folat (vitamin B9), mineral kalsium, magnesium, vitamin B1, B3, B5, E, dan K.
5. Buah naga
Buah naga diketahui mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh. Selain itu, buah naga juga dapat meningkatkan hemoglobin dengan cepat sehingga baik dikonsusi para penderita DBD. Buah naga juga diketahui mengandung antioksidan kuat, serat tinggi, fosfor hingga zat besi.
6. Ramuan Jahe, Kayu Manis dan Kapulaga
mengonsumsi ketiga tanaman herbal tersebut sangat efektif untuk mengurangi keparahan gejala, dan mampu mempercepat proses penyembuhan. Sebab, manfaat ketiga tanaman herbal tersebut diketahui dapat menurunkan demam hingga meningkatkan reaksi sistem imun tubuh agar mampu melawan infeksi.
Nah, itulah seputar informasi mengenai makanan dan minuman yang baik dikonsumsi para penderita demam berdarah atau virus Dengue. Jika demam berdarah tak kunjung sembuh, segera periksakan diri anda Ke dokter atau rumah sakit terdekat. Semoga bermanfaat!