PARBOABOA - Siapa nih dari kamu yang pernah merasakan buah kiwi? Selain enak, buah yang mirip dengan sawo ini memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, loh.
Daging buahnya berwarna hijau, memiliki rasa yang manis dan kaya akan nutrisi seperti vitamin C, vitamin K, vitamin E, asam folat dan kalium. Tak hanya itu, kiwi juga mengandung banyak antioksidan dan merupakan sumber serat yang baik.
Biji hitam kecil pada buah ini sama enaknya dengan kulit cokelatnya. Namun, banyak orang lebih suka mengupas buah kiwi sebelum dimakan.
Lantas, apa saja sih manfaat buah kiwi untuk kesehatan? Penasaran? Yuk, ikuti ulasan di bawah ini!
1. Meningkatkan Sistem Imun
Manfaat buah kiwi yang pertama adalah untuk meningkatkan sistem imun tubuh. Buah ini mengandung vitamin C yang sangat tinggi. Jumlah kandungan vitamin C dalam 1 gelas buah kiwi bahkan mampu mencukupi kebutuhan vitamin C harian.
Vitamin c adalah zat gizi yang berperan penting untuk memperkuat sisitem kekebalan tubuh, terutama dalam melawan penyakit infeksi yang disebabkan oleh bakteri dan virus.
2. Mengendalikan Tekanan Darah
Manfaat selanjutnya, untuk mengendalikan tekanan darah. Menurut penelitian Mette S. pada tahun 2014 menunjukkan bahwa zat bioaktif yang terkandung dalam 3 buah kiwi bisa membantu menurunkan tekanan darah.
Artinya, jika seseorang rutin mengonsumsi buah kiwi, maka risiko ia terkena penyakit stroke atau serangan jantung akan kecil.
3. Menjaga Kesehatan Sistem Pencernaan
Buah kiwi termasuk ke dalam salah satu buah yang bagus untuk menu diet karena kandungan seratnya yang cukup tinggi.
Sebuah studi menemukan bahwa buah kiwi mengandung bakteri proteolitik yang disebut juga actinidin dan berfungsi sebagai pemecah protein di dalam sistem pencernaan.
4. Mencegah Penyakit Jantung dan Kanker
Kandungan antioksidan pada buah kiwi dipercaya mampu menangkal dan mengurangi jumlah radikal bebas di dalam tubuh.
Dalam Free Radicals: Properties, Sources, Targets, and Their Implication in Various Diseases, jika tubuh memiliki terlalu banyak radikal bebas yang menumpuk, maka hal ini akan berdampak buruk bagi tubuh karena dapat menyebabkan stres oksidatif.
Hal ini lah yang akan memicu kerusakan pada sel-sel tubuh yang dapat menimbulkan penyakit kronis seperti penyakit jantung dan kanker.
5. Mengatasi Asma
Manfaat berikutnya adalah untuk mengatasi asma. Kandungan vitamin C pada buah kiwi juga memberikan khasiat lain untuk fungsi sistem pernapasan. Mengomsumsi buah-buahan yang tinggi vitamin C dipercaya dapat membantu mengurangi gangguan pernapasan yang tersendat alias mengi pada anak-anak yang menderita asma. Hal ini dijelaskan dalam penelitian jurnal Thorax yang melibatkan 4100 anak sebagai peserta.
6. Mengurangi Risiko Penggumpalan Darah
Tak hanya mengatasi asma, buah kiwi juga bermanfaat untuk mengurangi risiko terjadinya penggumpalan darah. Artinya, buah kiwi dapat turut mencegah terjadinya penyakit stroke, serangan jantung, dan penyumbatan pembuluh darah lainnya.
Mengomsumsi buah kiwi setara dengan mengonsumsi aspirin setiap hari untuk mengoptimalkan kerja jantung.
7. Menyehatkan Kulit
Terakhir, untuk menyehatkan kulit. Buah kiwi kaya akan vitamin C yang bisa meningkatkan produksi kolagen, yaitu komponen penyusun sel-sel kulit. Kolagen mampu meningkatkan elastisitas kulit, menjaga kulit tetap terhidrasi, dan mengurangi kemunculan garis-garis halus.
Selain itu, kiwi juga mengandung vitamin E dalam bentuk tocopherol. Vitamin E merupakan komponen antioksidan yang mampu melindungi sel-sel kulit dari zat-zat berbahaya radikal bebas dan sinar matari.
Demikianlah beberapa khasiat buah kiwi yang perlu kamu ketahui. Tetap jaga kesehatan ya sahabat!