PARBOABOA – Met Gala merupakan acara penggalangan dana memang selalu menyita perhatian setiap tahunnya. Pasalnya artis dan musisi papan atas hadir dengan beragam busana yang unik dan spektakuler.
Met Gala 2022 mengusung tema In Amerika: An Anthology Fashion dengan dress code Gilded Glamour and White tie. Ajang pertunjukan busana ternama Met Gala kembali diselenggarakan di tahun 2022 kemaren setelah sempat tertunda akibat pandemic Covid-19.
Metropolitan Museum Art’s Costume Intitute sebagai penyelenggara ajang fashion tersebut kembali mengundang beberapa para artis hingga desainer busana untuk menunjukkan hasil karya desainnya.
Met Gala 2022 menampilkan beragam desain unik dari beberapa desainner ternama. Berikut ini Parboaboa akan membahas desain-desain pakaian unik pada Met Gala 2022. Check it out!
1. Blake Lively
Blake Lively tampil menawan dengan busana buatan dari Versache yang terinspirasi dari patung Liberty. Blake juga menyuguhkan perubahan gaunnya dari berwarna rose gold menjadi warna aqua. Detail gaunnya juga dilengkapi dengan mahkota dan sarung tangan.
Pada mahkotanya, terdapat 7 tingkatan yang juga ada patung Liberty. Ketujuh tingkatan itu mempresentasikan sinar matahari, 7 lautan serta kontinen yang mempresentasikan keramahan, inklusivitas, serta kebebasan.
2. Kim Kadarshian
Kim Kadarshian tampil menawan degan menggunakan gaun milik artis terkenal Marlyn Monroe. Gaun tersebut digunakan Marlyn Monroe saat menyanyikan lagu ulang tahun untuk Presiden John F. Kennedy pada saat itu.
Untk menggunakan gaun ini, Kim harus melewati beberapa program diet intensif karena gaun terseut tidak dapat dimodifikasi.
3. Lizzo
Penampilan Lizzo pada acara Met Gala 2022 ini banyak mengundang pujian. Tidak hanya karena Lizzo menggunakan busana sesuai dengan tema Met Gala, Lizzo juga tampil seperti keluar dari lukisan zaman Renaissance.
Lizzo tampak elegan dan menawan dengan gaun hitam yang dibalut dengan coat menjuntai dengan detail bordiran emas disekelilingnya. Penampilan Lizzo lengkap disertai dengan chocker emas bertumpuk dan kuku hitam panjang bermotif emas.
4. Billie Eilish
Pada acara Met Gala 2022, Billie Eilish tampil dengan memadukan unsur gilded glamour dan punk. Hadir dengan balutan korset berwarna cream dan hijau, Billie merebut perhatian dengan gaya rambut serta choker hitam yang sangat mencerminkan gaya punk.
Busana yang dipakainya merupakan busana rancangan dari Alessandro Michele dari rumah mode Gucci.
5. Anderson Paak
Penampilan Anderson Paak di Met Gala 2022 banyak mengundang reaksi positif dari masyarakat Indonesia. Ia memakai jaket bermotif flora dari Gucci yang terinspirasi dari hiasan dinding atau sofa zaman dulu.
Namun, ada penampilannya yang membuat dirinya menjadi perbincangan masyarakat Indonesia. Penampilannya tersebut menyerupai salah satu pesulap asal tanah air Pak Tarno karena style rambut yang dikenakannya.
6. Riz Ahmed
Jika dilihat sekilas, memang tidak ada yang aneh dengan penampilan Riz Ahmed di Met Gala 2022. Bahkan kamu mungkin mempertanyakan jenis pakaiannya yang tidak terlihat sesuai dengan tema dari Met Gala 2022 tersebut.
Namun sebenarnya, pakaian yang digunakannya memiliki makna yang mendalam. Karena pakaiannya, Riz Ahmed ingin menunjukkan pakaian dengan memori bagaimana imigran atau pengungsi yang turut berkontribusi untuk sejarah Amerika.
Itulah tadi beberapa desain pakaian unik di ajang Met Gala 2022. Jangan lupa nantikan juga pakaian unik Met Gala yang akan diselenggarakan pada 1 Mei 2023 mendatang.