PARBOABOA, Jakarta – Tak sedikit orang yang mengaku sering mengalami sakit saat kencing atau buang air kecil. Rasa sakit tersebut bisa berupa nyeri, rasa tidak nyaman, hingga rasa panas.
Sakit saat kencing tak bisa disepelekan begitu saja. Sebab, kondisi tersebut dapat menjadi pertanda adanya gangguan kesehatan pada tubuh.
Dalam dunia kesehatan, sakit saat kencing dikenal dengan istilah disuria. Masalah kesehatan ini juga dinilai bisa menyerang pria maupun wanita.
Lantas, apa penyebab seseorang sering merasakan sakit saat kencing? Simak penjelasannya.
Penyebab Sakit saat Kencing atau Buang Air kecil
1. Infeksi Saluran Kemih (ISK)
Nyeri atau sakit saat buang air kecil merupakan keluhan yang umum ditemui pada kasus infeksi saluran kemih. Penyakit ini biasanya terjadi akibat adanya bakteri jahat yang masuk dan mengacaukan saluran kemih manusia.
Bakteri atau virus yang paling sering terdeteksi pada penyakit ini adalah bakteri Escherichia coli atau E. coli. Secara normal, bakteri ini tinggal di sepanjang usus dan ikut dikeluarkan melalui feses.
2. Radang Lapisan Kandung Kemih
Lapisan kandung kemih juga bisa mengalami peradangan dan menyebabkan kencing terasa sakit. Selain rasa tidak nyaman saat buang air kecil, gejala radang lapisan kandung kemih yakni nyeri di kandung kemih dan area panggul. Penderita kanker yang menjalani terapi radiasi terkadang juga mengalami radang lapisan kandung kemih.
3. Radang Prostat
Peradangan pada kelenjar prostat atau prostatitis juga bisa menjadi penyebab sakit saat kencing pada pria. Selain kencing terasa sakit, gejala prostat yang meradangan yakni rasa perih, panas, atau tidak nyaman saat buang air kecil.
4. Batu Kandung Kemih
Sakit saat kencing juga bisa disebabkan oleh penyakit batu kandung kemih. Penyakit ini bisa terjadi ketika mineral di dalam urine mengkristal sehingga membentuk batu.
Nantinya, batu tersebut dapat menimbulkan nyeri saat buang air kecil dan menghalangi kerja saluran urine.
5. Penyakit Radang Panggul
Penyakit radang panggul merupakan infeksi pada organ reproduksi wanita, misalnya ovarium dan uterus. Salah satu gejalanya adalah nyeri di daerah perut bawah, terutama ketika sedang buang air kecil atau berhubungan seksual.
6. Tumor
Tumor yang berada di dekat kandung kemih atau uretra merupakan salah satu penyebab sakit saat kencing. Namun, kasus ini jarang terjadi.
Selain kencing terasa sakit, gejala lainnya yang banyak dikeluhkan penderita yakni kencing berdarah dan ada benjolan di bawah perut.
7. Gangguan Uretra
Uretra juga termasuk salah satu bagian tubuh yang rentan mengalami peradangan. Uretra adalah saluran yang membawa urine keluar dari tubuh.
Pada pria, uretra terletak di antara skrotum dan anus. Pada wanita, uretra terletak di antara anus dan bukaan vagina.
Peradangan uretra juga bisa menimbulkan rasa sakit saat kencing. Gejala lainnya yakni rasa ingin pipis meningkat. Selain peradangan, kencing sakit juga dapat disebabkan uretra mengalami penyempitan.
8. Penyakit Menular Seksual
Penyebab sakit saat kencing juga bisa berasal dari penyakit menular seksual seperti herpes, gonore, dan klamidia.
Penyakit menular seksual seringkali tidak menimbulkan gejala spesifik selain kencing terasa sakit. Untuk itu, penting bagi setiap orang yang sudah aktif berhubungan seks untuk menjalani tes penyakit menular seksual.
Demikianlah seputar informasi mengenai penyebab munculnya rasa sakit saat buang air kecil. Jika Anda mengalami hal tersebut, segera periksakan diri Anda ke dokter guna mendapatkan penanganan yang tepat.
Editor: -