parboaboa

War Tiket Adalah: Pengertian dan Tips Berburu Akses Demi Jumpa Sang Idola

Juni | Hiburan | 22-05-2023

Ilustrasi war tiket (Foto: Unsplash)

PARBOABOA – Akhir-akhir ini publik dihebohkan dengan rencana konser Coldplay di Indonesia. Para penggemar grup musik rock asal Inggris ini tentu saja menyambut hal itu dengan penuh antusias, hingga rela war tiket demi bisa bertemu sang idola.

War tiket adalah istilah untuk yang menggambarkan perburuan tiket konser musik, khususnya yang memiliki basis penggemar besar. Disebut berburu karena tak jarang tiket konser habis dalam sekejab, sehingga banyak yang gagal mendapatkannya.

Seperti pada saat penjualan tiket Coldplay pada Rabu (17/5/2023), khusus untuk jalur presale BCA, sejak dibuka pukul 10.00 WIB, situs coldplayinjakarta.com ada lebih dari 500.000 orang yang mengantre untuk masuk ke “ruang” pembelian tiket.

Sekitar selang waktu 10 menit sejak penjualan tiket dibuka, tiket kategori termahal atau “Ultimate Experince” yang dibanderol seharga Rp 11 juta, ludes terjual.

Salah satu alasan orang rela untuk war tiket adalah karena Coldplay punya lagu-lagu hits lintas generasi sejak mereka aktif pada tahun 1997 hingga saat ini.

Indonesia masuk dalam jajaran dari “5 Top” negara yang memiliki pendengar Coldplay terbanyak di seluruh dunia. Tak heran mengapa sangat banyak yang menantikan konser tersebut.

Lantas, sebenarnya apa itu war tiket konser dan bagaimana tips memenangkannya? Yuk, simak ulasan selengkapnya berikut ini!

Apa Itu War Tiket Konser?

Ilustrasi war tiket (Foto: Monkey Business Images)

Memburu tiket konser atau war tiket adalah momen menegangkan yang harus dilewati para penggemar sebelum akhirnya bisa menyaksikan langsung idolanya tampil di atas Panggung.

Dari sekian banyak penggemar, tentunya tak semuanya bisa mendapatkan tiket karena kuotanya yang terbatas.

Melansir dari emmaonline.co.uk, hal utama yang harus dilakukan sebelum war tiket konser adalah dengan menentukan section atau kategori tiket. Pilihlah kategori yanag sesuai dengan budget yang telah disiapkan.

Secara harfiah, kata war berasal dari bahasa Inggris yang artinya peperangan. Nge-war tiket artinya berperang untuk bisa mendapatkan tiket konser idaman. Untuk bisa memenangkannya, tentunya dibutuhkan strategi yang matang.

Selain menyiapkan dana, salah satu tips war tiket konser yang harus diperhatikan adalah koneksi internet yang memadai dan kecepatan jari. Sebab, sebagian besar tiket bisa habis terjual hanya dalam hitungan menit saja.

Tips War Tiket Konser ala Daring

Ilustrasi war tiket (Foto: Freepik.com/Standret)

Setelah mengetahui apa arti war tiket, yuk simak tips war tiket konser secara daring pada penjelasan berikut ini:

1. Sudah Memiliki Akun

Ini menjadi hal yang paling basic dalam proses berburu tiket, namun tak sedikit orang yang masih suka melewatkannya. Membuat akun dari jauh-jauh hari berguna untuk menghindari peluang crash di website tempat kita war tiket.

Selain itu, pastikan juga bahwa akunmu berhasil login dengan baik. Sehingga saat hari-H tiba, kamu telah siap nge war tiket dengan semaksimal mungkin.

2. Memahami Kategori Tiket Incaran dan Menyiapkan Cadangan yang Akan Dipesan

Tips pertama yang bisa dilakukan adalah dengan memahami kategori tiket yang diincar saat nge war tiket. Tujuannya adalah agar kita bisa fokus pada zona tiket yang diinginkan, seberapa banyak saingan kita, hingga berapa kuota tiket yang tersedia.

Dengan demikian, perjalanan nge war tiket jadi lebih terarah dan tidak sia-sia. Terlebih lagi jika kita memahami dalam prosesnya ternyata kuota sudah mau habis. Itulah alasannya penting untuk menyiapkan cadangan kategori tiket lainnya sebagai alternatif.

3. Pastikan Kesiapan Jaringan Internet

Hal yang tak kalah penting saat nge war tiket adalah memastikan kondisi jaringan internet. Cara ini cukup ampuh selama kegiatan war tiket berlangsung. Sebab, sia-sia saja menyiapkan device jika jaringan internetnya bermasalah.

Perlu diketahui bahwa proses war tiket berjalan cukup panjang untuk bisa sampai di tahap booked. Oleh karena itu, perlu jaringan internet yang stabil agar kamu tak terlempar dari proses war tiket.

4. Tidak Hanya Mengandalkan Satu Device

Tips selanjutnya dalam proses war tiket adalah dengan menggunakan banyak device. Hal ini berguna untuk memperbesar peluang untuk memenangkan war tiket. Jika satu device gagal mendapatkan kuota, kamu masih memiliki device lainnya sebagai backup.

Dengan kata lain, beberapa device ini juga berfungsi sebagai alternatif solusi jika salah satunya mengalami kendala selama war tiket berlangsung.

5. Ikut Jastip Tiket

Tips yang satu ini hanya bersifat opsional saja dan cocok untuk kamu yang tak mau ribet dalam mencari cara menang war tiket. Lewat jasa titip (jastip), peluang untuk mendapatkan tiket konser juga semakin besar, lho.

Bagaimana tidak, jastip yang dimaksud ini adalah jasa war tiket konser yang tentunya dilakukan oleh orang-orang yang berpengalaman untuk memberikan jasa terbaiknya. Namun perlu diingat, kamu juga harus rela merogoh kocek yanag lebih jika ingin menggunakan jasa war tiket yang satu ini.

Tips Memilih Jastip Tiket Konser

Berikut ini adalah beberapa tips untuk memilih jasa war tiket konser, di antaranya:

  1. Pilihlah jastip yang sudah familiar di Instagram ataupun Twitter. Anda perlu mengetahui jastip tersebut secara detail agar terhindar dari penipuan.
  2. Jangan tergiur dengan tawaran harga yang murah. Sebab, harga jastip biasanya justru lebih mahal karena dikenakan biaya admin mulai dari Rp150.000 hingga Rp 500.000.
  3. Cek testimoni di akun jastip tersebut dan pastikan bahwa mereka menampilkan real testimoni, sebab banyak penipu yang memalsukan testimoni.
  4. Ada baiknya meminta rekomendasi teman yang sudah lebih dulu menggunakan jastip tiket konser.
  5. Cek secara detail segala ketentuan dari pihak jastip, seperti fee, pengurusan tiket fisik, dan pelunasannya. Sebaiknya minta data pribadi pihak jastip ataupun jaminan lainnya.
  6. Salah satu hal yang harus dihindari saat war tiket adalah nekat membeli tiket menjelang konser. Meski dipatok dengan harga yang lebih murah, namun bisa jadi tiket tersebut ternyata palsu dan tak akan lolos sensor scan.

Jika disimpulkan, war tiket adalah proses peperangan untuk mendapatkan kuota tiket konser. Namun apabila kamu lebih memilih untuk menggunakan jastip, pastikan kamu memilih jastip tiket konser yang tepat agar terhindar dari penipuan.

Editor : Lamsari Gulo

Tag : #war tiket adalah    #jasa war tiket konser    #hiburan    #tips war tiket    #tips memilih jastip tiket konser   

BACA JUGA

BERITA TERBARU