AC Milan Tutup Laga Uji Coba Pramusim dengan Pesta Gol Melawan Vicenza

AC Milan pesta gol ke gawang Vicenza (Foto: AC Milan)

PARBOABOA – AC Milan menutup uji coba pramusim dengan menang telak atas Vicenza dengan skor 6-1. Rekrutan terbaru Rossoneri, Charles De Ketelaere turut bermain untuk menjalani debutnya di laga ini.

Bermain di Stadion Romeo Menti, Minggu (7/8/2022) dini hari WIB, Vicenza unggul lebih dulu saat laga belum berjalan 20 detik. Sundulan Alex Rolfini setelah menerima umpan silang Tjas Begic bersarang telah di sudut kanan gawang AC Milan.

Namun dalam setengah jam saja, Milan sudah berbalik unggul 4-1, memanfaatkan lengahnya barisan pertahanan Vicenza di sisi kiri area penyerangan Rossoneri. Empat gol tersebut semua tercipta dari sana.

Rafael Leao menyamakan kedudukan di menit ke-11 setelah menerima operan terukur Ante Rebic. Menit ke-21, sundulan Junior Messias yang memanfaatkan umpan silang Leao mengubah skor menjadi 2-1.

Ante Rebic turut serta mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-30 setelah mendapat umpan datar dari Theo Hernandez. Semenit kemudian, Nicola Dalmonte membuat gol bunuh diri saat berupaya menghalau umpan silang Hernandez yang mengarah ke Messias.

Di babak kedua, Milan menambah dua gol lagi. Pertama lewat sundulan Fikayo Tomori dari situasi tendangan sudut di menit ke-50, serta lewat gol kedua Rebic di menit ke-69.

De Ketelaere turun di laga ini pada menit ke-75. Ia masuk menggantikan Brahim Diaz. Menit ke-78, ia memiliki peluang di kotak penalti, namun sepakan pemuda Belgia itu meleset tipis di sisi kanan gawang Vicenza. Skor 6-1 menutup pertandingan ini.

Liga Italia musim 2022/202 baru akan dimulai pekan depan. Milan sebagai juaraa bertahan dijadwalkan menjamu Udinese di pekan pertama, Sabtu (13/8) pukul 23.30 WIB.
 

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS