PARBOABOA - Belum tahu cara mengganti nada dering WA di HP Vivo? Jangan sedih dulu, karena Anda bisa dengan mudah mengubah nada dering melalui tutorial ini.
Nada Dering atau Ringtone merupakan salah satu fitur yang sudah tidak terpisahkan dari handphone, termasuk merek Vivo.
Dengan adanya nada dering, kamu dapat mengetahui panggilan telepon atau pesan yang masuk ketika handphone sedang berada di dalam tas atau diletakkan di tempat yang agak jauh.
Pada handphone masa lalu, kamu hanya bisa menggunakan nada dering yang tersedia secara bawaan saja.
Namun pada handphone masa kini, kamu juga bisa menggunakan lagu atau suara rekaman yang dimiliki untuk menjadi nada dering.
Karena bisa diubah dengan lagu atau suara rekaman sendiri, kamu pun dapat membedakan panggilan telepon atau pesan yang masuk ke handphone milik sendiri dari orang lain walaupun merupakan seri dan merek yang sama.
Pada handphone merek Vivo, kamu dapat dengan mudah untuk mengubah nada dering WhatsApp sesuai selera lewat beberapa langkah sebagai berikut.
Hampir semua pengguna smartphone menggunakan Whatsapp, baik untuk keperluan pekerjaan, berkomunikasi, bahkan untuk berteman.
Dari segi fitur memang Whatsapp tidak selengkap Telegram, namun dengan tips berikut ini WA Anda akan setara dengan Telegram.
Pengguna WhatsApp dapat menerima notifikasi ketika ada pesan atau panggilan masuk. Jika kamu bosan dengan nada notifikasi Whatsapp, kamu bisa mengganti nada dering tersebut dengan lagu Mp3 yang tersimpan di HP Vivo kamu.
Cara mengganti nada dering WA di HP Vivo dengan lagu membutuhkan trik tersendiri. Jika Anda pengguna Vivo, silahkan untuk mengikuti panduannya di bawah ini.
1. Untuk mengubah nada dering WA, kamu harus masuk ke menu setelan di aplikasi Whatsapp, caranya adalah buka aplikasi WA dan klik tanda tiga titik yang ada di pojok kanan atas kemudian pilih Setelan
2. Lanjut pilih Notifikasi dan disini kamu bisa mengganti nada dering notifikasi untuk Pesan dan juga nada dering notifikasi saat panggilan masuk.
3. Untuk mengganti Nada notifikasi pesan, kamu bisa pilih Nada notifikasi di bawah Pesan dan muncul popup Pilih tindakan
4. Kamu bisa pilih File Manager jika sudah menyimpan musik atau lagu mp3 yang sudah dipotong untuk dijadikan nada dering, atau bisa juga pilih Perekam jika ingin membuat nada dering sendiri dari hasil rekamannya.
5. Setelah itu pilih OK untuk menggantikan nada dering default Whatsapp dengan yang baru saja kamu pilih.
6. Hal sama juga bisa kamu lakukan untuk mengganti nada dering notifikasi panggilan masuk. Cara menggantinya sama seperti cara tadi.
Nah, demikian tutorial bagaimana cara mengganti nada dering wa di HP Vivo untuk seri Vivo Y12s, Y20, Y91, Y53 ataupun seri-seri yang lainnya. Semoga tutorial yang sederhana ini bisa bermanfaat serta membantu kalian yang membutuhkan cara mengubah nada dering WA ini.