parboaboa

Moto G54 5G Meluncur di Pasar Global, Ini Spesifikasinya

Wanovy | Teknologi | 06-09-2023

Motorola Moto G54 5G, (Foto: Youtube/Techy Paradise)

PARBOABOA - Motorola baru saja meluncurkan smartphone terbarunya yang bernama Motorola Moto G54. Smartphone asal AS ini hadir dengan spesifikasi penting dan harga terjangkau.

Menariknya, handphone ini diluncurkan dengan dua model berbeda, tergantung wilayahnya. Kedua model handphone tersebut berbeda di China dan India. Meski begitu, umumnya spesifikanya tetap mirip.

Dilihat dari segi spesifikasinya, Moto G54 memiliki bodi dengan ketebalan 8,04mm dan bobot 179,7 gram. Panel belakangnya dilapisi kulit imitasi dan menggendong modul kamera belakang berbahan aluminium.

Panel depan perangkat menampilkan layar berjenis IPS LCD dengan diagonal 6,5 inci. Layarnya menawarkan resolusi Full HD+, rasio aspek 20:9, refresh rate 120Hz, dan kecepatan pengambilan sampel sentuh 240Hz.

Kedua model Moto G54 juga dibekali kamera depan untuk menunjang aktivitas selfie atau panggilan video, dengan resolusi 16 MP.

Pada aspek desain, Moto G54 versi India punya penampang plastik yang menyerupai kaca. Sementara punggung Moto G54 versi China dibalut dengan material kulit sintetis.

Pada aspek daya, Moto G54 versi China dibekali baterai berkapasitas 5.000 mAh disertai fast charging 15 watt. Kapasitas baterai ini juga membuat Moto G54 versi China lebih ramping dan ringan. Ketebalannya yaitu 8,04 mm dan bobotnya 179,7 gram.

Sementara, Moto G54 versi India dibekali dengan baterai lebih besar, berkapasitas 6.000 mAh dan fast charging 33 watt.

Jadi bodinya agak lebih tebal dibanding versi China. Ketebalannya yaitu 8,89 mm dan bobotnya 192 gram.

Moto G54 berjalan dengan sistem operasi Android 13 dan antarmuka MyUI. Motorola menjanjikan smartphone ini akan mendapat pembaruan Android 14 di waktu mendatang.

Fitur lainnya yang juga dimiliki smartphone ini yaitu konektivitas 5G, speaker stereo dengan dukungan teknologi audio Dolby Atmos, colokan audio 3,5 mm hingga ketahanan dari percikan air, dihimpun dari situs Motorola India, Rabu (6/9/2023).

Untuk warnanya, Moto G54 versi China tersedia dalam tiga opsi, yaitu Blue, Green dan Magenta. Harganya dibanderol 1.099 yuan atau setara sekitar Rp 2,3 juta untuk opsi RAM 8 GB/128 GB. Sementara itu Moto G54 versi India hadir dalam warna Mint Green, Midnight Blue dan Pearl Blue.

Smartphone ini juga konon akan hadir dalam opsi RAM 12 GB/256 GB. Sayangnya perusahaan belum mengumumkan rincian harganya. moto-g54

Editor : Wanovy

Tag : #motorola    #moto g54    #teknologi    #gadget    #china    #android   

BACA JUGA

BERITA TERBARU