PARBOABOA - Berikut ini adalah profil dan biodata Aqeela Calista, gadis berusia 13 tahun yang menjadi pemeran Ria dalam sinetron Dari Jendela SMP (DJS).
Aqeela Aza Calista merupakan pemeran, model dan penyanyi yang telah berkarier di industri hiburan tanah air sejak tahun 2011.
Meskipun masih berusia sangat muda, kariernya dalam dunia seni peran berjalan dengan lancar. Ia bahkan berhasil memenangkan dua nominasi dari ajang penghargaan yang diselenggarakan oleh SCTV Awards 2020 dan 2021.
Untuk mengenal sosoknya, simak profil dan biodata Aeela Calista terlengkap dibawah ini.
Profil Aqeela Calista
Aqeela Aza Calista atau yang lebih dikenal Aqeela Calista, sosok remaja putri yang lahir di Bekasi pada tanggal 14 Juni 2008. Berdasarkan tahun lahirnya, ia berumur 13 tahun saat ini dan memiliki zodiak Gemini.
Ia merupakan anak sulung dari pasangan Dimas Singgih Utomo dan Indriarti Edison. Dalam keluarga, Aqeela Calista memiliki seorang adik laki-laki bernama Ammar Mahija Razza yang terpaut usia 4 tahun darinya.
Ia tumbuh dan besar di kota Jakarta. Bakat akting yang dimilikinya telah kelihatan sejak usianya masih belia, tepatnya masih umur 3 tahun.
Namanya melejit saat berperan sebagai Ria dalam sinetron cinta remaja Dari Jendela SMP.
Terlepas dari itu, mungkin banyak yang bertanya tentang Ayu Kartika itu siapanya Aqeela Calista. Berdasarkan informasi yang beredar, Ayu Kartika adalah managernya Aqeela Calista.
Untuk melihat data lengkapnya, simak biodata Aqeela Calista terlengkap di bawah ini.
Biodata Aqeela Calista
- Nama Lengkap: Aqeela Aza Calista
- Nama Panggung: Aqeela Calista
- Nama Panggilan: Aqeela
- Tempat, Tanggal Lahir: Bekasi, Jawa Barat, 14 Juni 2008
- Umur: 13 tahun
- Zodiak: Gemini
- Kewarganegaraan: Indonesia
- Agama: Islam
- Orang Tua: Dimas Singgih Utomo (ayah), Indriarti Edison (ibu)
- Saudara: Ammar Mahija Razza (adik laki-laki)
- Profesi: Aktris, Penyanyi, Model
- Tahun Aktif: 2011-sekarang
- Hobi: Bernyanyi
- Twitter: @aqeelacalista_
- Instagram: @aqeelacalista
- TikTok: @aqeelaaz_
- YouTube: Aqeela Calista Official
Karier
Aqeela Calista mengawali kariernya di industri hiburan sejak berumur 3 tahun. Kala itu ia sudah menjadi model sekaligus pemeran dalam sinetron Putri yang Ditukar (2011).
Sejak saat itu, ia menjadi aktris cilik dan mendapat berbagai tawaran untuk berperan dalam beberapa sinetron seperti Anugerah (2012), Putri Bidadari (2012-2013), Tangan-tangan Mungil (2013), Orang Ketiga (2018-2019), hingga sinetron Dari Jendela SMP (2020).
Pada tahun 2017, Aqeela berperan dalam film layar lebar pertamanya yang bertajuk Surat Kecil untuk Tuhan. Dalam film drama remaja Indonesia tersebut, ia beradu akting dengan aktris dan aktor ternama seperti Bunga Citra Lestari dan Joe Taslim.
Nama Aqeela Calista mulai dikenal saat berperan sebagai anak Donny Muchael dalam sinetron Orang Ketiga (2018-201). Pada sinetron tersebut, ia memainkan peran sebagai sosok anak yang mmengalami broken home.
Usai berperan dalam sinetron Orang Ketiga, lonjakan popularitas pun menghampiri Aqeela Calista saat dirinya memainkan peran sebagai Ria dalam sinetron Dari Jendela SMP.
Sinetron tersebut membawa dirinya memenangkan nominasi penghargaan untuk kategori Aktris Pendamping Paling Ngetop yang diselenggarakan oleh SCTV Awards 2020 dan 2021.
Tak merasa puas, Aqeela juga mencoba terjun ke dunia tarik suara lewat single yang dirilisnya tahun lalu seperti “Cinta Tak Ada yang Tahu” dan “Menunggu Cinta”.
Sebagai rangkuman perjalanan karier dalam biodata Aqeela Calista, berikut adalah daftar film, sinetron, FTV dan lagu yang pernah ia rilis.
Film
Surat Kecil untuk Tuhan (2017)
Sinetron
Putri yang Ditukar (2011), sebagai Aini kecil
Anugerah (2012), sebagai Mayang
Putri Bidadari (2012-2013), sebagai Zahra
Tangan-tangan Mungil (2013), sebagai Arin
Asisten Rumah Tangga (2016), sebagai Vita
Indah Kasih Bunda (2017), sebagai Kasih
Berkah Cinta (2017), sebagai Sinta
Orang Ketiga (2018-2019), sebagai Diah Ismayantih
Dari Jendela SMP (2020), sebagai Ria
FTV
FTV Movie: Umroh untuk Ibu (2017)
Babe Angel Cilik (2017)
Singel
Cinta Tak Ada yang Tahu (2021)
Menunggu Cinta (2021)
Demikian profil dan biodata Aqeela Calista, remaja cantik pemeran Ria dalam sinetron Dari Jendela SMP lengkap dengan perjalanan kariernya.