parboaboa

10 Tempat Wisata di Sumatera Utara yang Wajib Kamu Kunjungi

Wanovy | Hiburan | 17-12-2021

Danau Toba, Sumatera Utara

Dikenal sebagai salah satu provinsi terbesar di Indonesia, Sumatera Utara memiliki potensi wisata yang tak boleh dipandang sebelah mata. Kamu bisa menemukan beragam pesona wisata, mulai dari wisata alam, budaya, sejarah, hingga kuliner khas. Semua hal tersebut tentu bisa kamu rasakan saat berlibur di Sumatera Utara.

Tak hanya menawarkan pesona yang mengagumkan, masing-masing tempat wisata berikut juga memiliki kisah serta keunikan yang menarik untuk diketahui. Jika kamu berencana mengunjungi Sumatera Utara dalam waktu dekat, tak ada salahnya untuk mengunjungi tempat-tempat wisata berikut ini.

1. Danau Toba

Sebagai danau terbesar di Indonesia dan Asia Tenggara, Danau Toba menjadi salah satu objek yang tak boleh kamu lewatkan jika berkunjung ke Sumatera Utara. Ada banyak hal yang bisa kamu lakukan disini, mulai dari melihat situs sejarah, mengunjungi rumah adat Batak, hingga mengelilingi Desa Tuktuk Siadong-adong.

Untuk menuju Danau Toba, kamu perlu menempuh kurang lebih 5 jam berkendara dari pusat kota Medan. Tersedia pula transportasi yang bisa kamu pilih, seperti kendaraan pribadi, atau sewa bus.

2. Pulau Samosir

Pulau Samosir merupakan salah satu pulau yang paling populer di Sumatera Utara. Lokasinya yang berada tepat di tengah Danau Toba menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan. Ada banyak aktivitas seru yang bisa kamu lakukan di pulau vulkanik ini, mulai dari bertualang di Goa Marlakkop, menyaksikan pertunjukan tari Sigale-gale, berkeliling Museum Huta Bolon Simanindo, hingga menikmati keunikan Batu Parsidangan.

Terdapat tiga jalur perairan Danau Toba yang bisa kamu pilih untuk menuju Pulau Samosir, yaitu melalui Pelabuhan Ajibata ke Pelabuhan Tomok, Tigaras menuju Simanindo, dan melalui Muara menuju Nainggolan. Khusus rute Muara– Nainggolan, hanya bisa kamu lalui pada hari Senin, Kamis, dan Sabtu. Umumnya, seluruh rute menggunakan akomodasi feri dengan kisaran harga tiket Rp90.000–Rp100.000.

3. Istana Maimun

Istana Maimun merupakan salah satu ikon kota Medan, Sumatera Utara. Istana ini merupakan sebuah peninggalan Kerajaan Deli sejak tahun 1946, yang dihuni oleh ahli waris kesultanan Deli. Istana seluas lebih dari 2.700 meter ini memiliki lebih dari 30 buah ruangan dengan desain interior yang merupakan perpaduan budaya Melayu, Islam, Italia, dan Spanyol.

Selain berfoto-foto di bangunan bersejarah ini, pengunjung juga dapat melihat-lihat koleksi perabotan Belanda kuno, koleksi foto-foto keluarga sultan, hingga macam-macam senjata.

Berlokasi di jalan Brigadir Jenderal Katamso, Kecamatan Medan Maimun, Medan, Istana Maimun sudah menjadi salah satu tempat wisata di Sumatera Utara yang selalu dikunjungi oleh orang yang datang ke kota Medan.

4. Funland Mikie Holiday

Tempat wisata yang berikut ini adalah sebuah taman bermain yang berada di Jalan Letjend. Jamin Ginting, Sempajaya, Berastagi. Tempat wisata yang selalu ramai di akhir pekan ini memiliki berbagai wahana menarik, mulai dari Volcano, Twister, The Scream, Sky Bike, dan masih banyak lagi. Ada pula berbagai fasilitas pendukung yang bisa kamu manfaatkan, seperti gazebo, area parkir, hingga kedai makanan.

Jika tertarik untuk berkunjung, kamu bisa datang pukul 09:30–18:00. Nantinya, kamu perlu membayar tiket seharga Rp100.000 untuk bisa menikmati seluruh wahana yang ditawarkan. Agar kegiatan bermain semakin nyaman, sebaiknya gunakan pakaian yang nyaman ya. Dengan begitu, kedatangan kamu di Funland akan menjadi pengalaman yang menyenangkan.

5. Masjid Raya Medan

Bagi yang tertarik dengan wisata religi di Sumatera Utara, Masjid Raya Medan tentu tak boleh kamu lewatkan. Masjid terbesar yang dibangun oleh Sultan Ma’moen Al Rasyid Perkasa Alam ini memiliki luas bangunan sekitar 5.000 meter persegi. Masjid ini menjadi tempat ibadah paling megah dengan desain bangunan berbentuk persegi delapan yang dilengkapi empat serambi utama. Ada pula pilar berdiameter 0,6 meter yang menyokong kubah utama masjid.

Kini, masjid yang juga dikenal dengan nama Masjid Raya Al-Mashun ini telah berusia lebih dari satu abad. Tak heran, jika masjid mendapat predikat sebagai salah satu bangunan tertua di Kota Medan. Langsung saja menuju Jalan Sisingamangaraja, Medan, untuk melihat kemegahan Masjid Raya Medan!

6. Graha Annai Velangkanni

Graha Annai Maria Velangkanni merupakan salah satu tempat wisata religi di kota Medan yang dapat kamu kunjungi. Keberadaan bangunan ini sangat menarik perhatian di Kawasan tersebut dikarenakan bentuknya yang menjulang dan sangat kontras dengan keadaan bangunan sekitarnya.

Graha Maria Annai Velangkanni masih digunakan sebagai tempat beribadah. Namun, tidak dapat dipungkiri bahwa gereja ini juga menarik perhatian wisatawan. Gereja Katolik ini berlokasi di Taman Sakura Indah, Jalan Sakura III nomor 7–10, Tanjung Selamat, Medan.

Bangunannya mengadopsi gaya arsitektur Indo-Mogul. Tidak hanya itu, keunikan dan keindahan lain bisa kamu lihat dari setiap ornamen dan pewarnaan yang memiliki makna tersendiri. Sebelum memasuki Grha Maria Annai Velangkanni, pengunjung akan disambut pintu gerbang yang dihiasi miniatur rumah adat Batak Toba dan Karo.

Hal ini menunjukkan bahwa di sana, masyarakat tidak dibedakan oleh suku, bangsa, bahasa, dan kepercayaan. Saat memasuki bangunan, kamu dapat melihat relief, lukisan, serta ornamen indah.

7. Sipinsur

Ingin melihat pesona Danau Toba dari sisi yang berbeda? Kamu bisa mengunjungi Sipinsur, Desa Paerung, Humbang Hasundutan. Terletak di kawasan dataran tinggi Humbang Hasundutan, Sipinsur memiliki ketinggian 1.213 mdpl. Di sini, kamu bisa melihat pesona Danau Toba dari ketinggian. Tak jarang, para fotografer memilih lokasi ini untuk mengabadikan lanskap danau terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Jika tertarik, cobalah datang di waktu senja. Di waktu tersebut, kamu bisa melihat pesona Danau Toba berlatar belakang langit oranye. Setelah puas menikmati pesona alamnya, kamu bisa turun ke rumah warga untuk mencicipi hidanganmie gomakkhas Sipinsur secara gratis.Mie gomaksendiri merupakan mi berbahan dasar telur dan tepung yang disajikan bersama kue beras dengan kuah yang kaya cita rasa rempah.

8. Air Terjun Sipiso-piso

Air terjun sipiso-piso terletak di dekat Desa Tongging, Sumatera Utara. Air terjun Sipiso-piso dikelola sebagai salah satu tempat wisata di Sumatera Utara oleh Pemerintah Kabupaten Karo. Kata piso berasal dari kata pisau karena derasnya air terjun ini bagaikan pisau yang tajam. Air Terjun Sipiso-piso adalah salah satu air terjun yang paling tinggi di Indonesia.

9. Salju Panas Dolok Tinggi Raja

Berlokasi di Desa Dolok Tinggi Raja, Sumatera Utara, Salju Panas Dolok Tinggi Raja merupakan sebuah Kawasan bukit kapur dengan warna yang unik. Mirip dengan sebuah danau, Salju Panas Dolok Tinggi Raja memiliki warna tanah yang unik yaitu berwarna putih sehingga menyerupai salju.

Selain itu, di tengah-tengah Kawasan ini terdapat danau air panas yang berwarna biru kehijauan. Salju Panas Dolok Tinggi Raja adalah salah satu tempat wisata di Sumatera Utara yang belum terkenal namun sangat menarik untuk dikunjungi.

10. Taman Nasional Gunung Leuser

Taman Nasional Gunung Leuser adalah sebuah area pelestarian alam yang berlokasi di 2 provinsi yaitu Sumatera Utara dan Aceh. Selain berfungsi sebagai area pelestarian alam, Taman Nasional Gunung Leuser juga menjadi tempat wisata alam di Sumatera Itara yang cukup menarik karena keanekaragaman fauna dan floranya. Taman Nasional Gunung Leuseur sangat cocok untuk mencari ketenangan dari keseharian suasana kota yang biasa kita rasakan.

Demikian 10 tempat wisata di Sumatera Utara yang wajib kamu kunjungi versi Parboaboa. Tonton video reviewnya di channel youtube parboaboa. Klik disini untuk menonton. Jangan lupa like, comment dan share ya..

Editor : -

Tag : #sumatera utara    #medan    #tempat wisata di sumatera utara    #tempat bersejarah    #wisata religi    #wisata alam   

BACA JUGA

BERITA TERBARU