240 Ribu Kendaraan Masuk ke Simalungun Sepanjang Operasi Lilin 2022

Pos pengamanan Operasi Lilin 2022 yang berada di Gerbang Tol Sinaksak, Kabupaten Simalungun (Foto: Parboaboa/Dimas)

PARBOABOA, Simalungun – Kepolisian Resor Simalungun resmi mengakhiri Operasi Lilin 2022 untuk pengamanan  Natal dan Tahun baru 2023, pada Senin (2/01/2022). Sepanjang arus mudik dan balik, ada 240 ribu kendaraan yang masuk ke wilayah ini.

Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas), Haris Sihite menegaskan tidak ada aksi penilangan selama Operasi Lilin di masa Natal dan Tahun Baru yang berlangsung dari tanggal 22 Desember 2022 hingga 3 Januari 2023.

“Sampai saat ini penindakan penilangan belum di lakukan,” ucap Haris kepada Parboaboa, Rabu (04/01/2023)

Dalam pelaksanaan Operasi Lilin, Haris juga mengklaim tidak ada satu pun laka lantas yang terjadi.

“Alhamdulillah sampai saat ini kendala belum ditemukan. Dalam pelaksanaan operasi lilin ini data laka lantas juga nihil,” tuturnya

Selama operasi berlangsung, ia menyebutkan ada sebanyak 20 ribu kendaraan yang masuk setiap harinya ke wilayah Simalungun.

Ribuan kendaraan tersebut didominasi dari luar Kabupaten Simalungun seperti, Medan, Pekan baru dan Pulau Jawa. Kepadatan kendaraan terjadi saat H-2 dan H+2 Tahun Baru 2023.

“Kalau yang masuk rata rata 20.000 ribuan kenderaan setiap hari nya. Di dominasi dari luar daerah seperti, Medan, Pekan Baru dan Pulau Jawa,” ujarnya

Menurut Haris, kepadatan itu terjadi lantaran tingginya minat masyarakat mengunjungi wisata andalan Sumatera Utara, Danau Toba.

“Dari hasil pantauan, kepadatan arus lalu lintas terjadi karena  tingginya minat masyarakat yg berkunjung ke Danau Toba,” ujarnya

Saat ini, Haris mengatakan arus lalu lintas di Simalungun masih ramai namun lancar terkendali.

“Alhamdulillah masih lancar-lancar saja,”pungkasnya

Terpisah, Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C. Sipayung mengatakan, meski Operasi Lilin 2022 telah berakhir, kegiatan pengamanan untuk mengantisipasi kegiatan masyarakat pasca perayaan Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 masih dilakukan selama tujuh hari.

Ia menuturkan, pihaknya akan tetap mengoperasikan delapan pos pengamanan dari 17 pos yang tersedia saat Operasi Lilin 2022.

"Dari 17 Pos Pam Operasi Lilin Toba 2022 Polres Simalungun yang telah didirikan sebanyak 8 Pos Pam yang digunakan untuk kegiatan KRYD Polres Simalungun dalam rangka antisipasi kegiatan masyarakat pasca perayaan natal 2022 dan tahun baru 2023, agar tetap aman dan terkendali,” pungkasnya

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS