PARBOABOA, Jakarta – Seorang ojek online (ojol) harus meregang nyawa setelah menghantam trotoar di Jalan Brigjen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat, saat menghindari kabel yang menjuntai.
Hal ini disampikan oleh Kanit Gakkum Polres Metro Jakarta Barat AKP Agus Suwito pada Kamis, 3 Agustus 2023.
Dalam keterangannya, Agus menuturkan peristiwa dari tewasnya pengendara motor yang bernama Vadim (38) itu.
Menurutnya, Vadim mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Brigjen Katamso, Palmerah, Jakarta Barat pada Jumat, 28 Juli 2023 sekitar pukul 23.00 WIB.
Pria berumur 38 tahun ini mengalami laka lantas ketika mencoba menghindari kabel Telkom yang melintang di tengah jelan.
Saat itu, Vadim mengendarai motornya dari arah timur menuju ke arah barat, di mana tempat kejadian perkara (TKP) dalam kondisi gelap.
Lalu, diduga karena kurang konsentrasi dan kaget melihat kabel melintang, korban yang berusaha menghindar pun akhirnya malah terperosok ke arah kiri dan menghantam trotoar.
Agus menyebut, Vadim kemudian langsung dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Pelni, Jakarta Barat. Namun sayang, setelah menjalani perawatan intensif sebab mengalami luka serius di bagian kepala, nyawa korban pun tak tertolong.
Dia menyatakan, atas kejadian yang memakan korban tersebut, pihak kepolian akan memanggil pemilik kabel Telkom.
Adapun terkait alasan dari kabel menjuntai ke tengah jalan, Agus mengaku bahwa hingga saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan guna mengetahui penyebabnya.
Sementara itu, sambungnya, berdasarkan informasi awal, kecelakaan disebabkan karena kelalaian pengendara itu sendiri atau out control (OC) hingga mengakibatkan laka lantas.
Lebih lanjut, guna menghindari jatuhnya korban lain, kata Agus, pihak Dinas Binamarga DKI Jakarta telah merapikan kabel menjuntai yang berada di Palmerah itu.
Dia menambahkan, kabel menjuntai ini bukan melintang dari atas ke bawah, melainkan melintang seperti huruf layaknya U.