PARBOABOA, Humbahas - Tim Gabungan Polres Humbahan menggelar vaksinasi massal dalam Rangka Gebyar Vaksin Presisi yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka, Kecamatan Dolok Sanggul, Kabupaten Humbahas, Sumatera Utara (Sumut).
Kapolres Humbahas, AKBP Achmad Muhaimin mengatakan, vaksin massal ini dilaksanakan bersamaan dengan berlangsungnya kegiatan Pasar Rakyat dan UMKM BUMN. Tak hanya itu, vaksinasi ini juga bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Humbahas.
Achmad menjelaskan, vaksinasi ini melibatkan 2 Tim Vaksinator untuk melayani masyarakat yang akan vaksin pada saat berlangsungnya Pasar Rakyat dan UMKM BUMN.
Ia juga menyampaikan bahwa vaksin ini diadakan untuk mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi di semua wilayah khususnya di Humbahas.
“Vaksin ini sangat bermanfaat untuk tubuh kita dalan membentuk herd immunity agar kita semua terhindari dari penularan virus Covid 19,” jelasnya.
Ia pun menuturkan, meski pemerintah telah menginzinkan masyarakat untuk melepas masker saat di luar ruangan, namun dirinya tetap menghimbau kepada masyarakat agar memakai masker saat berada dikeramaian.
Sebelumnya, Presiden Jokowi mengumumkan kelonggaran penggunaan masker di ruang terbuka yang tidak padat orang.
“Pemerintah memutuskan untuk melonggarkan kebijakan pemakaian masker jika masyarakat sedang beraktivitas di luar ruangan atau di area terbuka yang tidak padat orang, maka diperbolehkan untuk tidak menggunakan masker,” kata Jokowi dalam pernyataan persnya, Selasa (17/5/2022).