PARBOABOA, Jakarta - Penyebaran Kasus Covid-19 di Indonesia semakin melandai. Satuan Tugas (Satgas) Penanganan Covid-19 melaporkan jumlah penambahan kasus harian Covid-19 di Indonesia mencapai 5.085 kasus pada Selasa (19/7/2022).
Berdasarkan catatan pemerintah, DKI Jakarta menjadi penyumbang kasus Covid-19 dengan jumlah terbanyak yakni 2.485 kasus dan 48,86 persen dari kasus nasional.
Disusul Jawa Barat dengan penambahan harian yaitu 971 kasus, Banten dengan 649 kasus, Jawa Timur dengan 344 kasus, dan Bali dengan 167 kasus.
Berikutnya, Jawa Tengah melaporkan 92 kasus, DI Yogyakarta 77 kasus, Kalimantan Selatan 52 kasus, Kalimantan Timur 49 kasus, Sumatera Utara 33 kasus, Kalimantan Tengah 26 kasus, Bangka Belitung 23 kasus, dan Kalimantan Barat 19 kasus.
Kemudian, Sumatera Selatan 18 kasus, Nusa Tenggara Timur 14 kasus, Papua 12 kasus, dan Kepulauan Riau 10. Sementara 11 provinsi lainnya melaporkan kasus harian Covid-19 di bawah 10, dan enam provinsi nihil penambahan kasus Covid-19.
Satgas Covid-19 juga melaporkan, DKI Jakarta dan Kalimantan Selatan mencatat kasus kematian Covid-19 harian tertinggi yakni masing-masing dua kasus. Disusul dengan satu kasus kematian akibat Covid-19 di Jawa Timur dan Bali.
Jika ditotalkan, Jumlah keseluruhan kasus Covid-19 hingga saat ini ada 6.143.431 kasus dengan 5.955.577 sembuh dan 156.865 meninggal dunia.
Editor: -