KIB Akan Gelar Pertemuan Pekan Ini, Plt Ketum PPP: Bahas Capres

Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (kiri), Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (tengah) dan Plt Ketua Umum PPP Mardiono (kanan) pada pertemuan Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) membahas kriteria-kriteria nama bacapres dan bacawapres di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (30/11/2022). (Foto: Instagram/golkar.indonesia)

PARBOABOA, Jakarta – Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Muhammad Mardiono menyatakan bahwa pekan ini Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) akan melakukan pertemuan guna membahas pematangan calon presiden (capres) yang akan diusung pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang.

Adapun pembahasan tersebut, kata Mardiono, di agendakan saat ketiga pimpinan partai politik (parpol) KIB yang terdiri dari Partai Golkar, Partai Amanat Nasional (PAN), dan PPP berkumpul.

“Mungkin minggu ini. Kemarin Pak Airlangga telepon, begitu Pak Zul sudah pulang, nanti kita bergerak,” kata Muhammad Mardiono dalam keterangannya di Jakarta, Senin (30/01/2023).

Mardiono mengungkapkan bahwa sudah ada pematangan terkait figur-figur yang layak diusung oleh masing-masing partai politik yang tergabung dalam KIB.

Di sisi lain, lanjutnya, PPP selalu mendorong tokoh-tokoh nasional untuk tampil ke publik dengan tujuan agar mereka menjadi bagian dalam pembangunan bangsa dan negeri ini.

“Kalau tokoh-tokoh itu tidak tampil ke ruang-ruang publik, tidak tampil ke masyarakat, kan masyarakat jadi enggak tahu,” ujar Plt Ketum PPP.

Lebih lanjut, Mardiono kemudian mencontohkan tokoh-tokoh nasional yang pernah hadir dalam beberapa rangkaian kegiatan PPP yakni di antaranya adalah Menteri Badan usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir, hadir dalam acara peringatan hari lahir PPP di Cilegon, Banten pada Sabtu (28/01/2023).

Kemudian Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno yang hadir dalam acara Silaturahmi Akbar PPP DI Yogyakarta pada Minggu (08/01/2023).

Terakhir Gubernur Jawa Barat, yaitu Ridwan Kamil dalam acara Munas Alim Ulama PPP di Semarang, Senin (18/10/2021).

Editor: -
TAG :
Baca Juga
LIPUTAN KHUSUS