parboaboa

Jangan Terlambat! Ini Lokasi dan Jadwal Layanan SIM Keliling di Jakarta 19 Semptember 2022

Sondang | Metropolitan | 19-09-2022

Lokasi dan Jadwal Layanan SIM Keliling di Jakarta (Foto: polri.go.id)

PARBOABOA, Jakarta – Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya telah menyediakan jasa layanan SIM keliling yang tersebar di hampir seluruh titik di DKI Jakarta.

Kasubdit SIM Ditregident Korlantas Polri Kombes Pol Trijulianto Djati Utomo mengatakan program mempermudah perpanjang SIM diinisiasi oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo pada saat menjabat dengan mempersiapkan program prioritas Kapolri.

“Termasuk pada saat kita sedang mengalami pandemi covid 19 yang sedang parahnya. Itu latar belakangnya kenapa kita menyiapkan layanan yang lebih mudah cepat, bisa dimana saja, kapan saja dan bisa di akses masyarakat lebih mempermudah, transparan itu yang kita lakukan,” kata Kombes Pol Trijulianto Djati Utomo dikutip dari situs resmi Korlantas Polri.

Layanan SIM keliling di Jakarta siap melayani masyarakat yang ingin memperpanjang masa berlaku SIM. Anda bisa memilih layanan SIM keliling terdekat untuk perpanjang masa berlaku yang hampir habis.

Biasanya, antrian masyarakat di layanan SIM keliling lebih sedikit dibandingkan di kantor Satpas SIM Polda Metro Jaya.

Mengutip publikasi di akun media sosial TMC Polda Metro Jaya, jadwal layanan SIM keliling Polda Metro Jaya hari ini, 19 September 2022 beroperasi di lima lokasi di Jakarta, yakni:

  1. Layanan SIM keliling Jakarta Timur: Mall Grand Cakung
  2. Layanan SIM keliling Jakarta Selatan: Kampus Trilogi Kalibata
  3. Layanan SIM keliling Jakarta Barat: Mall Citraland & LTC Glodok
  4. Layanan SIM keliling Jakarta Pusat: Kantor Pos Lapangan Banteng
  5. Layanan SIM keliling Jakarta Utara: Lippo Plaza Kramat Jati Jaktim

Selain di Satpas keliling, perpanjangan SIM juga bisa dilakukan di gerai-gerai SIM yang sudah ada, diantaranya:

1. Gandaria City:

Senin - Sabtu mulai pukul 12.00 - 18.00 WIB

2. Artha Gading

Senin - Sabtu pukul 12.00 WIB - 18.00 WIB

3. Pluit Village

Senin - Minggu mulai pukul 12.00 - 18.00 WIB

4. Taman Palem

Senin - Sabtu mulai pukul 08.00 - 12.00 WIB

5. Lippo Puri

Senin - Sabtu mulai pukul 10.00 - 16.00 WIB

6. Blok M Square

Senin - Sabtu pukul 10.00 - 14.00 WIB

7. Mal Pelayanan Publik (MPP)

Senin - Jumat mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB

8. Tamini Square

Senin - Sabtu mulai pukul 11.00 - 19.00 WIB

Sementara untuk persyaratannya sangatlah mudah. Masyarakat hanya perlu menyiapkan beberpa dokumen, seperti:

- KTP asli dan SIM asli berikut fotokopi

- Mengisi formulir permohonan

- Mengikuti tes kesehatan di lokasi gerai.

Namun perlu diingat, layanan SIM keliling ini hanya melayani permohonan untuk perpanjangan khusus SIM A dan SIM C. Jika masa berlaku SIM telah habis sebelum waktu yang telah ditentukan, maka pemilik SIM harus melakukan penerbitan layaknya SIM baru.

Editor : -

Tag : #jakarta    #polda metro jaya    #metropolitan    #sim    #sim a    #sim c   

BACA JUGA

BERITA TERBARU