parboaboa

Jemaah Haji Indonesia Meninggal di Madinah Bertambah 2 Orang

Maesa | Nasional | 29-05-2023

Dua jemaah haji asal Indonesia minggal dunia di Kota Madinah pada 27 Mei dan 28 Mei 2023. (Foto: Pexels)

PARBOABOA, Jakarta – Dua jemaah haji asal Indonesia dikabarkan meninggal dunia saat berada di Kota Madinah, Arab Saudi.

Berdasarkan data Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama (Kemenag), kedua jemaah tersebut adalah Ibnu Syahid Dasjil dan Lengen Delem Dussalam.

Ibnu Syahid Dasjil merupakan jemaah haji kloter 2 Embarkasi Surabaya (SUB-02) yang dinyatakan meninggal dunia pada Minggu, 28 Mei 2023 pukul 19.30 WIB.

Sedangkan Lengen Delem Dussalam adalah jemaah haji Indonesia yang berasal dari kloter 1 Embarkasi Surabaya (SUB-01) yang berangkat bersama keponakannya. Ia wafat pada Sabtu, 27 Mei 2023 pukul 23.30 WIB.

Dengan begitu, jumlah jemaah haji Indonesia yang meninggal di Kota Madinah total menjadi 4 orang.

Sebelumnya, jemaah haji Indonesia yang bernama Achmad Suhadak wafat tak lama setelah tiba di Bandara AMAA Madinah, Arab Saudi.

Jemaah haji asal kloter 9 Embarkasi Surabaya (SUB-09) ini meninggal dunia pada Sabtu, 27 Mei 2023 pagi waktu setempat.

Achmad Suhadak sempat mendapat penanganan medis di klinik di Bandara AMAA. Dia lalu dilarikan ke rumah sakit di Kota Madinah guna mendapat penanganan lebih lanjut karena kondisi yang kian memburuk.

Namun sayang, nyawa Achmad Suhadak tak tertolong hingga akhirnya dinyatakan meninggal dunia pagi itu.

Adapun satu jemaah haji Indonesia lainnya yang juga meninggal dunia di Tanah Suci adalah Suprapto Tarlim Kertowijoyo (52).

Jemaah haji asal Kabupaten Demak, Jawa Tengah ini tergabung dalam Kloter 3 Embarkasi Solo (SOC-03).

Suprapto Tarlim Kertowijoyo dinyatakan telah wafat pada Kamis, 25 Mei 2023 pukul 04.00 waktu Arab Saudi (WAS) di Hotel Abraj Taba, Kota Madinah dikarenakan serangan jantung.

Editor : Maesa

Tag : #haji 2023    #kemenag    #nasional    #wni    #madinah    #jemaah   

BACA JUGA

BERITA TERBARU