PARBOABOA, Jakarta – Presiden Joko Widodo rencananya akan berkemah di titik nol Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara, di Kecamatan Sepaku, Penajam Paser Utara, Kalimantan Timur, Senin (14/3).
Jokowi juga mengundang 33 Gubernur dari setiap provinsi untuk hadir dan berkemah disana menemami beliau melakukan ritual Kendi Nusantara. Namun, hanya lima Gubernur se- Kalimantan yang ikut menginap menemani beliau.
“33 Gubernur diagendakan hadir kelokasi berkemah bersama Presiden,” ujar Kepala Biro Administrasi Pimpinan Sekretariat Daerah Provinsi Kaltim M. Syafranuddin, di Penajam pada Sabtu (12/3) dikutip Antara.
“Tapi hanya lima Gubernur yang nantinya ikut menginap bersama Presiden, berkemah di lokasi titik nol IKN Nusantara,” ucap Syafranuddin menambahkan.
Adapun 5 Gubernur yang akan menginap di lokasi titik nol IKN Nusantara, yakni Isran Noor Gubernur Kaltim, Sutarmidji Gubernur Kalbar, Sugianto Gubernur Kalteng, Sahbirin Gubenur Kalsel, dan Zainal Arifin Gubernur Kaltara.
Para Gubernur yang hadir nantinya diinstruksikan membawa air dan tanah dari masing-masing daerah asal, kemudian disatukan dalam Kendi Nusantara yang disimpan di titik nol IKN Indonesia baru bernama Nusantara nanti.
Tanah dan air dari dua daerah, yakni Kabupaten Kutai Kartanegara dan Kabupaten Paser akan dibawa oleh gubernur Kaltim Isran Noor.
Menunggu rombongan dari pihak Presiden datang, persiapan demi persiapan terus dilakukan dan hampir 100 persen selesai. Sarana dan prasarana seperti fasilitas MCK, jaringan telekomunikasi, listik, air dan lainnya pun sudah rampung.
“Tenda serta perlengkapan yang akan di pergunakan presiden menginap juga dipersiapkan, pada hari pelaksanaan sudah 100 persen dan dapat dipergunakan Presiden dan rombongannya,” ucap Syafranuddin menambahkan.